4 Cara Menghapus Secreto Lengkap 2024

Cara Menghapus Secreto – Tidak dipungkiri memang Secreto sedang trend dikalangan anak muda jaman sekarang karena bisa saling kirim pesan rahasia tanpa menunjukkan identitas diri. Tentunya semua orang jadi bebas mengungkapkan isi hati bahkan sampai kekesalan dan mendapatkan respon dari orang lain secara anonim. Kelebihannya kalian bisa langsung mengoneksikannya dengan beberapa jenis media sosial mencakup WhatsApp, Snapchat, Twitter dan juga Messenger.

Namun sisi buruknya memang Secreto sering dipakai untuk hal negatif misalnya menyebarkan kabar hoax, ujaran kebencian dan lain sebagainya. Berbeda dengan cara hapus akun Zalora, sistem kerja Secreto menggunakan link dimana dibagikan ke profil sosial media pengguna. Jadi siapapun yang mengirimkan pesan dapat dirahasiakan tanpa adanya sistem akun seperti pada umumnya.

Apakah Bisa Menghapus Secreto?

Pada dasarnya cara menghapus Secreto dapat dilakukan dengan beberapa langkah seperti lewat email, memutuskan koneksi dengan sosial media ataupun melakukan log out. Sayangnya pada Secreto tidak mempunyai sistem hapus akun sendiri sehingga semuanya bergantung kepada link yang dimiliki pengguna.

Mungkin diantara kalian bingung karena Secreto hanya menyediakan link, tampilan beranda dan juga pesan. Sehingga kurang paham bagaimana menghapusnya secara permanen karena tidak ada tombol, menu ataupun tulisan yang mengarah kesana. Namun kamu masih dapat melakukan penghapusan dengan cara cara tersembunyi.

Cara Menghapus Secreto

Alasan orang menghapusnya paling banyak karena menganggap pembicaraan sudah tidak nyaman dan mengarah ke topik tertentu. Tak jarang yang membahas politik, mengeluarkan kata makian, menyebarkan berita palsu bahkan sampai menghina user lainnya. Oleh karena tidak terdeteksi namanya maka orang bisa sembarangan mengucap tanpa berfikir efeknya terlebih dahulu.

Dengan obrolan yang sudah tidak nyaman oleh karena itu banyak orng lebih memilih menghapus pesan bahkan akun supaya tidak bisa dikunjungi kembali. Akibat berbagai alasan setiap pengguna lebih memilih sosial media yang jelas supaya pembicaraan lebih baik. Agar dapat menghapus secara permanen maka kalian bisa mencoba beberapa langkah dibawah ini.

1. Cara Hapus Pesan Secreto

Pertama adalah cara hapus pesan Secreto dimana kadang ketika obrolan berlangsung ada orang lain masuk. Supaya pesan mereka dapat terhapus maka kalian sebagai pemilik akun dapat langsung menghilangkannya. Pada dasarnya menghapus pesan hanya dapat dilakukan satu persatu sehingga kalian wajib sabar jika ada spam.

Untuk menghapus pesan caranya sangatlah mudah karena dapat langsung dari beranda. Kemudian pesan yang sudah dihapus tidak akan muncul lagi. Agar lebih jelasnya ikuti cara menghapus Secreto sebagai berikut.

  • Buka link Secreto milik kalian, berikutnya lanjutkan masuk ke My Messages
log out secreto
  • Setelah itu kalian akan diarahkan ke menu beranda.
cara menghapus beranda secreto
  • Diberanda Secreto akan muncul semua pesan chat dari tiap pengguna. Untuk menghapus pesannya silahkan tekan tanda X atau silang
cara hapus pesan secreto
  • Silahkan kamu refresh browser kemudian secara otomatis pesannya akan hilang.
Menghapus Secreto

2. Menghapus Link Sosial Media Secreto di Profil

Kemudian cara menghapus Secreto berikutnya adalah dengan hapus semua link yang berada di profil WhatsApp, Snapchat, Twitter dan juga Messenger. Pastikan kamu menghapus tautan yang sudah dipasang sebelumnya, hal ini akan membuat semua pesan baru tidak akan dapat dikirim. Memang tidak digunakan secara permanen menghapus namun akan menghindari pesan baru masuk keakun kalian.

3. Log Out Secreto

Berikutnya adalah log out Secreto, yang dimaksud dengan log out adalah jangan melakukan aktivitas apapun menggunakan link kalian. Usahakan kamu tidak membuka Secreto kembali supaya nanti linknya akan dihapus dengan permanen oleh sistem. Usahakan juga jangan membuka tautan dari perangkat lainnya karena akan sama saja akun kalian digunakan kembali.

Namun jika terpaksa seperti ingin melakukan cara mengembalikan akun Secreto demi mendapat riwayat pesannya maka kalian bisa mengakses tautannya. Pada dasarnya cara login Secreto lama memang mungkin dilakukan jika link belum dihapus sepenuhnya oleh sistem.

4. Cara Menghapus Secreto via Email

Kemudian jika ingin mencoba cara menghapus beranda Secreto maka kalian dapat mengirimkan permintaan email langsung ke customer service. Dengan mengirim email ke datingvalue@gmail.com maka permintaan untuk menghapus tautan/akun secara permanen dapat dilakukan. Pastikan juga kamu menyiapkan alasan penghapusan tautan agar mudah disetujui.

Pada dasarnya cara menghapus Secreto via email memiliki peluang besar diterima. Setelahnya akun sebelumnya akan dihapus tautannya secara permanen berikut isi semua pesannya. Apabila bingung kamu bisa memakai format email sebagai berikut.

Kepada : datingvalue@gmail.com
Subjek : Hapus akun Secreto

Saya ingin menghapus akun Secreto saya, dengan link https://secreto.site/id/……..(edit akun kamu) karena alasan…………. (isikan alasan). Mohon bantuan customer service Secreto untuk menghapus akun saya, terima kasih.

Kesimpulan

Hampir sama dengan cara hapus akun OctaFX, melalui email langsung kemungkinan proses penghapusan dapat lebih cepat. Kemudian cara menghapus Secreto juga akan berbeda dengan sosial media lainnya karena tidak disediakan menu ataupun tombol hapus. Jadi sebagai pengguna kamu wajib tahu cara menghapus Secreto diatas.

Kelebihannya ketika cara menghapus Secreto berhasil dilakukan adalah semua pesan serta beradanya dihapus sehingga tidak ada jejak digital. Lalu ketika akun dihapus kamu juga sudah tidak dapat login atau mengakses tautannya lagi.

Sumber gambar : gsmtrik.id

Tinggalkan komentar