7 Aplikasi Peringkas Teks Dokumen Otomatis Android Terbaru 2024

Aplikasi Peringkas Teks – Tugas rangkuman pastinya sering kalian jumpai khususnya untuk yang masih berstatus pelajar. Karena banyaknya paragraf pastinya membuat kita malas terlebih dulu karena harus membaca semuanya.

Namun kini kalian akan lebih mudah jika menggunakan aplikasi peringkas teks otomatis. Munculnya language processing AI semakin memudahkan orang mengolah teks seperti misalnya pada APLIKASI TRANSLATE BAHASA BALI.

Aplikasi Peringkas Teks

Rekomendasi Aplikasi Peringkas Teks Android

Peringkas dokumen otomatis mampu mempercepat kamu menyelesaikan berbagai tugas mata pelajaran merangkum. Selain itu hasil dari aplikasi peringkas teks otomatis bisa langsung muncul dan mudah di copy paste.

Kalian akan banyak menghemat waktu karena dengan bantuan text summarization bahasa indonesia hanya membutuhkan beberapa detik saja. Terdapat jenis aplikasi online maupun offline sehingga bisa disesuaikan dengan kebutuhan kalian.

Manfaat lain dari meringkas teks adalah dapat menemukan inti topik bahasan sehingga proses belajar lebih mudah. Nah sebagai rekomendasi kami sudah menyiapkan beberapa rekomendasi aplikasi peringkas teks berikut ini.

Text Summary

Text Summary

Aplikasi peringkas ini cukup mudah digunakan karena kalian dapat copy teks ataupun alamat website. Selanjutnya tinggal menempelnya kemudian kalian akan mendapatkan ringkasan dengan dukungan file seperti epub, txt dan juga pdf.

Selain meringkas dengan cepat, kamu juga bisa langsung share ringkasannya kesemua sosial media. Memang text summary dapat digunakan gratis namun ada pula versi berbayarnya untuk merangkum lebih banyak lagi tulisan.

Download : Google Play Store

Summarizit

Summarizit

Summarizit memakai metode statistik untuk peringkas teks otomatis berdasarkan kalimat terpenting. Kamu bisa membuka beberapa dokumen atau paste teks langsung untuk membuat ringkasan secara otomatis.

Fitur lainnya yang cukup menarik adalah scan dokumen untuk membuatnya menjadi teks. Kalian bisa mengedit teks secara cepat dan mudah ditambah hasilnya langsung dapat di share ke berbagai akun media sosial.

Download : Google Play Store

Ringkaz

Ringkaz

Ringkaz adalah adalah aplikasi yang memiliki banyak ringkasan mata pelajaran SMA. Kalian bisa menggunakannya secara gratis untuk berbagai mapel seperti Kimia, Fisika, Biologi, Matematika Peminatan, Sejarah, Bahasa Arab, Geografi dan Ekonomi.

Apabila ada tugas rangkuman kamu bisa menggunakan aplikasi peringkas ini secara mudah. Selain itu untuk proses belajar juga akan lebih nyaman karena semua inti pembahasan mata pelajaran bisa kamu lihat.

Download : Google Play Store

SumIt! Text Summarization

SumIt Text Summarization

Lalu aplikasi peringkas teks selanjutnya menawarkan tampilan sederhana sehingga simple dioperasikan. Memakai algoritma peringkasan berdasarkan kalimat kunci serta frasa teks sehingga hasilnya cukup maksimal.

Selain aplikasi ini gratis, kalian juga dapat langsung copy paste dari berbagai website terkecuali URL Google Drive Doc. Sangat membantu untuk menyelesaikan tugas rangkuman lebih cepat dan kalian tidak perlu repot.

Download : Google Play Store

SUMMY – Text Summarizer

SUMMY Text Summarizer

Seperti pada CARA MENGGUNAKAN APLIKASI BIP kalian juga bisa copy paste teks panjang. Kelebihan utama dari Summy adalah mampu menghasilkan ringkasan yang berasal dari bahasa apapun termasuk Indonesia.

Pengguna juga diberikan pilihan untuk mengedit atau menghapus teks sesuai dengan keinginan. Tampilannya juga cukup simple sehingga secara mudah dapat kalian gunakan untuk paste teks ataupun URL dari website.

Download : Google Play Store

Smart Summarizer

Smart Summarizer

Smart Summarizer memiliki 3 buah pilihan peringkas teks mulai panjang, normal dan pendek. Kalian dapat meringkas tanpa perlu membaca seluruh teks, aplikasi ini akan membantu mengekstrak poin penting didalamnya.

Pengguna dapat secara offline memakai aplikasi peringkas teks sehingga lebih fleksibel. Selain itu hasil rangkumannya memang mudah dimengerti karena memakai algoritma peringkas yang cukup baik sehingga lebih detail.

Download : Google Play Store

Summarizer

Summarizer

Aplikasi peringkas teks yang terakhir ini memiliki dukungan bahasa yang cukup banyak sehingga mampu diandalkan. Kamu bisa memberikan bahan rangkuman dari situs website ataupun ditempel langsung ke aplikasi Summarizer.

Memang memiliki tampilan yang cukup berbeda dengan aplikasi peringkas teks lainnya. Namun kalian tetap bisa menggunakannya secara gratis untuk mendapatkan rangkuman secara cepat tanpa perlu membayar.

Download : Google Play Store

Akhir Kata

Dengan aplikasi diatas kalian tidak perlu repot melakukan cara membuat ringkasan dokumen otomatis di Word. Demikian rekomendasi dari gsmtrik.id semoga bisa mempercepat kalian menyelesaikan rangkuman.

Tinggalkan komentar