7 Cara Menyembunyikan Like di Instagram iPhone & Android

Cara Menyembunyikan Like di Instagram – Menjadi aplikasi berbagi foto dan video singkat yang cukup populer, Instagram memiliki jumlah pengguna aktif begitu banyak dan tersebar di hampir seluruh penjuru dunia. Banyaknya jumlah pengguna inilah yang membuat Instagram pun terus memunculkan hal-hal baru untuk dapat memberikan kepuasan kepada para pengguna saat menggunakan aplikasi Instagram.

Setelah sebelumnya Instagram Indonesia telah mendapat update reals serta fitur menambahkan musik. Beberapa waktu lalu Instagram juga mengeluarkan satu fitur baru yang memungkinkan kalian bisa menyembunyikan jumlah line di setiap postingan Instagram. Hadirnya fitur ini tentu saja membuat sebagian besar orang ingin mencoba untuk menggunakan bagaimana cara menyembunyikan like di Instagram.

Versi Instagram Mendukung Fitur Sembunyikan Like

Menyembunyikan jumlah like Instagram memang menjadi harapan bagi sebagian besar pengguna aktif Instagram, hal ini memungkinkan para pengguna tetap bisa menjaga privasi meski semua data tampil bisa lihat atau di ketahui followers. Namun tidak sedikit pula para pemilik akun Instagram yang merasa kecil hati karena postingan mereka tidak memiliki jumlah like banyak.

Nah dengan hadirnya fitur satu ini, maka kalian dapat dengan mudah menutup atau menyembunyikan jumlah suka/love pada akun Instagram kalian dengan mudah. Bahkan tentunya tanpa perlu menambah aplikasi lain sebagai pembantunya.

Namun sebelum kita melangkah pada pembahasan bagaimana cara menyembunyikan like di Instagram, ada satu hal perlu kalian pahami dan ketahui. Yaitu terkait versi aplikasi Instagram yang sudah mendukung fitur hide like / menyembunyikan like.

Nah jika tertarik dan ingin menggunakan fitur ini, maka segara unduh atau download aplikasi Instagram versi 189.0.0.41.121 atau lebih baru bagi para pengguna android. Dan pastikan jika kalian merupakan pengguna HP iPhone, maka gunakanlah versi paling baru yaitu 216.0 atau setidaknya pakai versi paling baru saat ini.

Apakah Ada Syarat Khusus?

Merupakan fitur baru yang disematkan Instagram, ternyata membuat banyak pengguna merasa ragu akan hal ini. Terutama terkait cara menggunakannya, apakah adakah syarat lain harus di lakukan agar bisa menyembunyikan like di postingan Instagram atau tidak?.

Nah menjawab akan keraguan tersebut, secara keseluruhan kalian tidak perlu lagi melakukan, menambahkan atau menginstall aplikasi pihak ketiga. Karena memang ini merupakan fitur resmi yang ditawarkan oleh Instagram.

Satu-satunya hal paling penting untuk kalian yang ingin menyembunyikan jumlah like di postingan yaitu menggunakan versi aplikasi IG paling baru.

Cara Menyembunyikan Like di Instagram

Setelah mengetahui apa saja hal penting yang harus kalian perhatikan seperti di atas kami sampaikan. Berikut ini adalah panduan lengkap mengenai cara menyembunyikan like di Instagram baik untuk pengguna android ataupun iOS.

Sembunyikan Like IG Android

Apabila kalian menggunakan HP Android untuk menjalankan aplikasi Instagram, maka hal perlu untuk kalian lakukan untuk menyembunyikan jumlah like di postingan Instagram kalian yaitu sebagai berikut.

  • Pertama silahkan buka aplikasi Instagram versi terbaru dan login menggunakan akun masing-masing.
  • Kemudian, lanjutkan dengan memilih menu profil di bagian pojok kanan bawah.
    1 Pilih Profil Android
  • Setelah itu lanjutkan dengan memilih menu garis tiga di bagian pojok kanan atas.
    2 Pilih Menu Garis Tiga Android
  • Jika sudah maka akan muncul pop up baru, silahkan pilih pengaturan pada pop up tersebut.
    3 Pilih Pengaturan Android
  • Untuk dapat menyembunyikan jumlah like di Instagram android silahkan pilih menu privasi yang ada di halaman pengaturan tadi.
    4 Pilih Privasi Android
  • Lanjutkan dengan memilih menu postingan seperti pada gambar di bawah ini.
    5 Pilih Postingan Android
  • Terakhir silahkan kalian pilih aktifkan sembunyikan like dan tayangan dan selesai.
    6 Aktifkan Sembunyikan Like Tayangan Android

Sembunyikan Like IG iPhone (iOS)

Buat kalian para pengguna iOS Device baik itu iPhone, iPad maupun iPod. Berikut ini adalah langkah yang harus dilakukan ketika ingin menyembunyikan jumlah like di Instagram.

  • Silahkan buka aplikasi Instagram dan pastikan sudah memakai versi paling baru dan sudah login.
  • Saat sudah berhasil masuk, pilih menu profil di bagian pojok kanan bawah.
    1 Pilih Profil iOS
  • Lalu pilih postingan yang ingin kalian sembunyikan jumlah like-nya.
    2 Pilih Postingan iOS
  • Setelah postingan terbuka, lanjutkan dengan memilih menu ikon garis tiga seperti kami tunjuk.
    3 Pilih Titik Tiga iOS
  • Lalu silahkan pilih sembunyikan like.
    4 Sembunyikan Jumlah Like iOS
  • Maka jumlah like pun tidak lagi terlihat.

Kesimpulan

Itulah kiranya proses bagaimana cara menyembunikan jumlah like di postingan Instagram yang bisa kalian lakukan dengan mudah. Dan pastikan juga bahwa semua hal yang sudah kami sampaikan di atas kalian ikuti dengan benar agar jumlah like ataupun tayangan di Instagram iPhone ataupun Android bisa disembunyikan.

Dan kiranya cukup sekian informasi yang dapat gsmtrik.id sampaikan, semoga bisa menjadi referensi menarik serta bisa menjadi panduan yang cukup mudah kalian ikuti.

Tinggalkan komentar